Konsep

Mengapa Kemasan Makanan Ringan Penuh dengan Udara?

Istilah “snack angin” sering digunakan untuk makanan ringan yang berisi banyak udara yang menyebabkan kemasannya melembung. Namun, terdapat alas an ilmiah dari kondisi tersebut. Isian udara dalam kemasan tersebut adalah gas nitrogen. Nitrogen di sini berperan untuk mencegah terjadinya proses oksidasi pada makanan ringan, sehingga teksturnya tetap renyah dan tidak melempem saat disantap oleh konsumen.

Selain itu, dengan bentuknya yang menggelembung dimaksudkan untuk melindungi produk tersebut dari kerusakan. Sebab, perjalanan produksi makanan ringan dari awal hingga dikonsumsi sangatlah panjang. ‘Penggelembungan’ pada kemasan produk makanan ringan tersebut dapat mengurangi kerusakan seperti remuk dalam proses penyimpanan dan distribusi. KI-37

LEAVE A RESPONSE

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *