Berada di kawasan kota mandiri dan daerah bisnis, membuat Atria Residence ramai dikunjungi oleh para ekspatriat dan keluarga yang ingin menikmati tempat istirahat yang nyaman. Atria Residence berlokasi di CBD Gading Serpong, Lot #5 Jl. Boulevard Gading Serpong Paramount Serpong, Tangerang.
Untuk menambah kenyamanan tamunya, hotel ini dilengkapi dengan restoran yang bernama Bianco yang menyajikan makanan klasik Italia. Nama Bianco diambil dari bahasa Italia yang memiliki arti ‘putih’, sesuai dnegan namanya suasana restoran ini pun didominasi warna putih dan dihiasi dengan dinding yang dilukis dengan suasana kota Venice yang merupakan salah satu kota terindah di Italia. Tak hanya atmosfernya yang kental dengan Italia, restoran yang berada di hotel yang dilengkapi 124 kamar ini memiliki menu khas Italia, yakni berbagai jenis pasta dan pizza. “Di Bianco ini kami ingin menampilkan rasa asli Italia, selalu ada cita rasa klasik dalam setiap menu yang dibuat,” tutur Gatot Susanto, Executive Chef Atria Residence. Dijelaskan pula oleh Chef Gatot, bahwa sebagian besar bahan utama yang digunakan didatangkan langsung dari Italia, sehingga tidak merubah cita rasa yang sesungguhnya. Salah satu menu Italia yang disajikan di restoran ini adalah Last Minute Salmon Lasagna dan Liguine Ale Vongole Aglio Olio.
“Walaupun di Bianco ini sebagian besar menunya berasal dari Italia, namun kami juga menyajikan makanan Asia termasuk Indonesia,” tutur Vika Anjarrini Public Relations Manager Atria Residences Paramount Serpong. Setiap dua bulan sekali restoran ini selalu memiliki menu-menu baru dengan nama unik seperti bebek pulang kampung, brutus brutal burger, ikan bakar sebelah, telaga batara, dan ning ayu decolate. Di bulan Juli, tempat ini sedang mempromosikan hidangan yang bernama Ikan Bakar Sebelah, yang disajikan beralaskan daun dengan sambal tomat, sambal rawit dan tumis daun pepaya. Selain itu, setiap sabtu malam tempat ini juga menghadirkan acara yang bertajuk Bakar-bakar Kampung Laut, dimana pengunjung bisa menikmati berbagai jenis hidangan laut yang ditata dalam satu perahu besar.
Untuk sistem keamanan pangan Chef Gatot mengacu pada sistem HACCP yang sudah ada sedangkan untuk menjaga cita rasa makanan agar tetap konsisten Chef Gatot selalu membuat recipe card yang kemudian diajarkan kepada seluruh staf di dapur. “Dalam recipe card tersebut dilengkapi dengan spesifikasi bahan makanan yang digunakan, sehingga siapapun yang membuat makanan tersebut rasanya akan sama seperti standar yang diinginkan,” ungkapnya.
Bianco
Atria Residence
CBD Gading Serpong
Lot #5 Jl. Boulevard Gading Serpong Paramount
T. 021 – 292 15999
www.atriaresidencesserpong.com