Food Business

Apa itu Smart Healthy Food Entrepreneur?

Healthy Food adalah makanan yang memiliki berbagai fungsi bagi kesehatan. Filsuf Yunani bernama Hippocrates pada 2500 tahun silam pernah berucap yang kurang lebih adalah “Let food be thy medicine and medicine be thy food.” Artinya bagaimana makanan yang kita makan mampu menjaga kesehatan yang baik.

Membuat produk makanan menyehatkan tidaklah mudah. Dalam memproduksinya, kualitas harus dijaga dengan baik. Proses produksi juga harus dibuat efisien agar tidak membutuhkan biaya yang terlalu tinggi. Belum lagi dari segi cita rasa, konsumen tentu saja mencari makanan maupun minuman yang rasanya enak. Kemudian kita harus punya strategi pemasaran yang tepat.

Kata smart diperlukan di konsep Food Entrepreneur. Seorang pelaku bisnis pangan harus memiliki kekuatan teknologi yang terus berkembang agar bisa terus berinovasi. Perlu upaya-upaya aplikasi Ilmu Teknologi Pangan dan prinsip-prinsip bisnis untuk menghasilkan produk-produk makanan sehat yang dipasarkan dengan strategi bisnis. Nah, di sinilah jelas perlu ada istilah smart di konsep Healthy Food Entrepreneur. KI

LEAVE A RESPONSE

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *