Konsep

Siap Digelar, Pameran Food & Hotel Indonesia 2013

Tidak kurang dari 1300 peserta dari 39 negara bakal mengikuti Pameran Food & Hotel Indonesia 2013 yang akan diselenggarakan di Jakarta International Expo Kemayoran, Jakarta, selama empat hari pada 10-13 April 2013 mendatang,

Pameran milik PT Pamerindo Indonesia yang dilaksanakan untuk yang ke-12 kalinya tersebut mendapat dukungan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). “Kami memberikan dukungan terhadap penyelenggaraan Pameran Food & Hotel Indonesia 2013 yang merupakan ajang pameran bidang makanan, minuman, dan perhotelan tingkat internasional,” kata Direktur Pengembangan Destinasi Pariwisata, Kemenparekraf Firmansyah Rahim di Jakarta,pada 2 April lalu.

Pameran tersebut dimasukkan dalam kalender event wisata minat khusus, konvensi, insentif, dan event, yang menjadi kegiatan penting untuk memajukan produk pariwisata di bidang perhotelan serta makanan dan minuman. Menurut Firmansyah, pameran internasional itu akan memberikan dampak positif terhadap kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) khususnya dari industri MICE (Meeting, Incentive, Conference, and Exhibition) ke Indonesia.

Senior Project Manager PT Pamerindo Indonesia Wiwiek Roberto menambahkan, jumlah perusahaan yang turut serta berpameran dalam acara itu tumbuh 44,4 persen dibandingkan tahun lalu. “Kami melayani kebutuhan industri yang sedang berkembang dengan menyediakan sebuah platform untuk restoran, hotel, pedagang eceran, dan bisnis untuk menghubungkan dan mengumpulkan informasi industri terkini dan peluang bisnis baru,” katanya.

Pameran tahunan tersebut akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan di antaranya penyelenggaraan kompetisi Barista Indonesia, Salon Culinaire Indonesia, dan berbagai seminar, talkshow serta demo masak. nanda

LEAVE A RESPONSE

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *